Strategi Mengkonversi Penjualan dengan Program Promo Akhir Tahun di Media Sosial

355
0

Penggunaan media sosial dalam dunia bisnis kini sudah menjadi hal yang lumrah. Bukan hanya untuk mempromosikan produk atau jasa kepada target market, tetapi juga bisa digunakan sebagai media untuk meningkatkan awareness dan interest terhadap produk atau jasa yang diberikan.

Akan tetapi, tidak banyak juga para pebisnis yang belum merasakan manfaat dari media sosial itu sendiri. Minimnya engagement yang didapatkan di media sosial terkadang menjadi penghalang bagi para pebisnis untuk mencoba mencari tahu strategi yang tepat untuk diimplementasikan ke dalam media sosial. Terlebih kompetisi di dunia digital terus meningkat dari hari ke harinya.

NoLimitTalks episode ke 007 ini akan mengangkat tema terkait mengoptimalkan konten aktivasi di media sosial, seperti promo, give away, kuis, atau memanfaatkan momen Harbolnas dan Year-End Sale.

Pada episode ini kami mengundang Euis Rostika yang merupakan Creative Director dari Zayana Organic. Brand dengan produk hijab ini merupakan salah satu brand hijab yang berhasil memanfaatkan media sosial sebagai media pemasaran. Ditambah dengan rutinnya penggunaan metode aktivasi, pengembangan bisnis dari Zayana terhitung sangat berhasil ditengah kompetisi yang sangat tinggi ini.

https://www.instagram.com/p/CIXf_DNgFbo/
https://www.instagram.com/p/CIP7Qw-APlB/

Di NoLimitTalks 007 ini, kami akan berfokus pada tema bagaimana mengoptimalkan konten aktivasi di media sosial. Mempelajari bagaimana Zayana menggunakan konten aktivasi sebagai metode pengembangan pemasaran dan mengoptimalkan penjualan melalui media sosial.

Teman-teman pun sangat dipersilahkan untuk bertanya, curhat dan diskusi secara langsung dengan narasumber dengan topik seputar influencer marketing dan memahami peran media sosial dalam pengembangannya. Jangan lupa acara ini gratis! Jadi bantu sebarkan informasi ini ke teman-teman lainnya yah!

Srategi Mengkonversi Penjualan dengan Program Promo Akhir Tahun di Media Sosial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Newsletter

Jadilah bagian dari komunitas inspirasi kami! Bergabunglah dengan newsletter blog kami dan dapatkan konten menarik, tips bermanfaat, dan berbagai informasi terbaru.

Loading