Sering dianggap sama, Social Media Manager dan Social Media Specialist adalah jenis profesi berbeda yang memiliki peranan masing-masing.
Karenanya, penting untuk memahami perbedaan Social Media Manager dan Social Media Specialist, terutama jika Anda tertarik untuk menggeluti profesi ini.
Lalu, apa saja sih perbedaan kedua profesi tersebut? Simak artikel ini sampai akhir ya!
Apa itu Social Media Manager?
Social Media Manager adalah seseorang yang bertanggung jawab untuk mengelola keberadaan serta aktivitas perusahaan atau merek di platform media sosial.
Adapun platform media sosial yang biasa digunakan adalah Facebook, Instagram, TikTok, YouTube, Twitter, dan lain-lain.
Tugas utama profesi ini berkaitan dengan perencanaan dan eksekusi konten, mengatur interaksi dengan audiens, dan memantau performa akun media sosial.
Selain itu, mereka juga bertanggung jawab untuk memastikan bahwa konten yang dipublikasikan memenuhi standar kualitas dan sesuai dengan identitas perusahaan atau merek.
Dengan adanya Social Media Manager diharapkan dapat meningkatkan visibilitas, dan interaksi merek di dunia digital.
Apa itu Social Media Specialist?
Social Media Specialist adalah seseorang yang bertanggung jawab membuat konten digital yang menarik dan kreatif di semua platform media sosial.
Tujuannya adalah untuk mensukseskan digital marketing perusahaan, meningkatkan brand awareness, hingga meningkatkan angka penjualan.
Seorang Social Media Specialist harus memiliki kreatifitas yang tinggi karena ia harus membuat konten dalam berbagai jenis format. Biasanya, ini disesuaikan dengan karakteristik setiap media sosial.
Dalam melaksanakan tugasnya, mereka tidak melakukan tugas sendirian melainkan berkolaborasi dengan tim digital marketing lainnya, seperti bagian desain maupun video editing.
Sebelum melakukan publikasi konten, mereka akan berkoordinasi kepada Social Media Manager untuk dilakukan review terkait konten apakah sudah layak untuk dipublikasikan atau ada hal-hal yang masih harus direvisi.
Perbedaan Social Media Manager dan Social Media Specialist
Melihat definisi di atas mungkin Anda sudah memiliki gambaran terkait perbedaan kedua profesi ini.
Baik Social Media Manager maupun Social Media Specialist memiliki peranan dan tanggung jawab yang berbeda dalam mengelola media sosial, maka tidak heran keduanya memilki skill yang berbeda yang mungkin bisa kamu pelajari skill seorang social media spesialist dan skill social media spesialist dibawah ini:
Tanggung Jawab dan Skill yang Diperlukan oleh Social Media Manager
Seorang social media manager memiliki beberapa tanggung jawab yang perlu dilakukan untuk mencapai tujuan bisnis. Berikut beberapa tanggung jawab tersebut.
- Mengembangkan strategi media sosial untuk menaikan engagement dan meningkatkan brand awareness.
- Membuat content plan dan menyampaikannya kepada tim.
- Melakukan riset terkait tren yang tengah marak di media sosial untuk menghasilkan konten yang fresh dan relevan seperti memantau akun twitter secara realtime.
- Berinteraksi dengan para audiens di media sosial dengan memanfaatkan fitur-fitur yang ada di media sosial.
- Berkoordinasi dengan tim desain untuk menghasilkan konten yang berkualitas.
- Menulis atau menyunting copywriting untuk kebutuhan konten, seperti tweet di Twitter sekarang X, caption postingan, copy untuk thumbnail di Youtube, dan sebagainya.
- Menganalisa data sekaligus membuat laporan performa media sosial dengan memanfaatkan tools yang tersedia, seperti Instagram Insight, Google Analytics, dan sebagainya.
Skill yang Diperlukan oleh Social Media Manager
Untuk melaksanakan tanggung jawabnya dengan baik, Social Media Manager memerlukan beberapa skill berikut.
- Memiliki kemampuan dan ilmu dalam bidang marketing
- Kemampuan dalam melakukan riset
- Menguasai platform media sosial dari mulai karakteristik, Audiens, optimasi dan lainnya
- Memiliki skill komunikasi yang baik
- Memiliki Kemampuan copywriting
- Memiliki pemahaman dasar mengenai desain
- Kemampuan berpikir kreatif dan inovatif
Tanggung Jawab dan Skill yang Diperlukan oleh Social Media Specialist
Tanggung Jawab Social Media Specialist
Berikut beberapa tanggung jawab yang harus dilaksanakan oleh seorang social media specialist.
- Menyusun content plan untuk setiap media sosial yang relevan dengan identitas perusahaan atau merek.
- Membuat konten yang berkualitas secara konsisten di setiap media sosial
- Mengelola konten media sosial
- Berkoordinasi dengan tim visual sesuai dengan perencanaan konten yang sudah dibuat.
- Melakukan interaksi dengan followers di media sosial
- Menyusun program kerja sama dengan influencer dan menghadiri berbagai event terkait digital marketing
- Mengikuti perkembangan tren media sosial.
- Memanfaatkan tools analitik untuk menganalisa performa media sosial perusahaan.
- Membuat laporan perkembangan media sosial perusahaan secara rutin
- Membuat saran dan rekomendasi untuk membuat strategi social media marketing yang lebih baik.
Skill yang Harus Dimiliki oleh Social Media Specialist
Agar tanggung jawab di atas dapat dilakukan dengan efisien, Social Media Specialist harus memiliki beberapa skill berikut.
- Mampu mengelola platform media sosial
- Memahami setiap tools yang diperlukan
- Mampu berpikir cepat dan kreatif
- Memiliki pengetahuan dasar tentang komputer dan desain
- Kemampuan komunikasi yang baik
- Manajemen waktu yang baik
- Memiliki kemampuan dalam copywriting
- Kemampuan story telling
Nah, Itu dia perbedaan antara Social Media Manager dan Social media Specialist. Semoga bermanfaat ya!