Web Scraping dan Web Crawling Apa Saja Perbedaannya?

536
0

Data adalah elemen kunci dalam dunia digital. Setiap hari, miliaran data dihasilkan dan beredar di internet. Bagi perusahaan, ilmuwan data dan peneliti, mengumpulkan data dari berbagai sumber online adalah bagian penting dalam pengambilan keputusan.

Adapun dua konsep yang sering digunakan untuk mengumpulkan data dari situs web adalah web scraping dan web crawling. Namun sebenarnya, apa perbedaan web scraping dan web crawling? Mari kita telusuri lebih dalam di artikel berikut.

Apa itu Web Scraping dan Web Crawling?

Web scraping adalah proses pengambilan data dari situs web tertentu. Tindakan ini melibatkan ekstraksi informasi dari analisis data halaman web dan penyimpanannya dalam format yang dapat digunakan, seperti spreadsheet atau database. Proses ini sering diotomatisasi dengan menggunakan perangkat lunak yang disebut “scraper” atau “bot.”

Web scraping dapat digunakan untuk mendapatkan berbagai jenis informasi, termasuk data harga produk, ulasan pelanggan, informasi kontak, dan banyak lagi. Oleh karenanya, web scraping sangat berguna dalam analisis kompetitor, pelacakan perubahan harga, pemantauan berita, dan banyak aplikasi bisnis lainnya.

Sebaliknya, web crawling adalah proses pengindeksan seluruh situs web. Proses ini dilakukan oleh program yang disebut “web crawler” atau “spider.” Tujuannya adalah untuk membuat indeks situs web yang memungkinkan mesin pencari untuk menemukan halaman web dan merangkumnya.

Adapun contoh terkenal dari web crawling adalah Googlebot, yang menjelajahi internet untuk mengumpulkan data dan mengindeks halaman web agar bisa ditemukan dalam hasil pencarian Google. 

Dapat dikatakan, web crawling adalah bagian fundamental dari mesin pencari dan memungkinkan kita untuk berkembang dengan data sekaligus menemukan berbagai situs web saat mencari informasi di internet.

Perbedaan Web Scraping dan Web Crawling

Perbedaan web scraping dan web crawling dapat dilihat dari beberapa aspek, antara lain yaitu:

  • Tujuan: Web scraping bertujuan mengumpulkan data tertentu dari situs web yang ditargetkan, sedangkan web crawling bertujuan mengindeks dan mengumpulkan informasi dari berbagai situs web di seluruh internet.
  • Lingkup: Web scraping memiliki lingkup yang terbatas pada situs web tertentu yang ditargetkan, sementara web crawling memiliki lingkup yang jauh lebih luas karena melibatkan banyak situs web dan halaman web.
  • Proses: Web scraping melibatkan proses manual atau otomatis untuk mengambil data tertentu dari halaman web yang sudah ditentukan, sementara web crawling adalah proses otomatis yang terus menerus. 
  • Hasil: Hasil dari web scraping adalah data yang diambil dari situs web, seperti daftar harga, ulasan, atau konten lainnya, sedangkan hasil dari web crawling adalah indeks halaman web yang digunakan oleh mesin pencari. Dengan demikian, proses ini memungkinkan pengguna untuk menemukan halaman web saat mereka mencari informasi di mesin pencari.

Demikian pembahasan seputar perbedaan web scraping dan web crawling. Dengan memahami perbedaan antara keduanya, Anda dapat membuat keputusan lebih baik yang tentunya berguna bagi pengoptimalan bisnis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Newsletter

Jadilah bagian dari komunitas inspirasi kami! Bergabunglah dengan newsletter blog kami dan dapatkan konten menarik, tips bermanfaat, dan berbagai informasi terbaru.

Loading